Sayonara Karimun Wagon R. Fokus Baru Suzuki Produksi Hybrid Murah

Pabrik Suzuki Karimun Wagon R

Jakarta, Otojatim.com – Turut serta mengikuti program pemerintah dalam percepatan menurunkan emisi gas buang sebesar 29% pada 2030, Suzuki Indonesia kini berkomitmen memfokuskan diri pada pengembangan kendaraan elektrifikasi.

Hal ini merupakan bagian dari rencana jangka panjang Perusahaan sebagai produsen kendaraan ramah lingkungan yang sesuai kebutuhan masyarakat.

Konsumsi BBM Suzuki Karimun Wagon R

Shodiq Wicaksono selaku Managing Director Suzuki Indonesia mengtakan bahwa Suzuki akan fokus pada kendaraan elektrifikasi yang terjangkau bagi konsumen.

“Kami mempersiapkan pengenalan kendaraan elektrifikasi kepada masyarakat. Namun, kami juga harus mempertimbangkan daya beli masyarakat Indonesia secara umum saat ini. Oleh karena itu, dengan berbagai masukan dari berbagai pihak, Suzuki akan masuk ke era elektrifikasi melalui teknologi hybrid,” ujar Shodiq.

Pengembangan teknologi hybrid dilakukan Suzuki merupakan langkah awal Perusahaan dalam mengenalkan teknologi elektrifikasi yang sejalan dengan daya beli dan kebutuhan masyarakat Indonesia saat ini. Ke depan, Suzuki akan terus berinovasi dengan mengembangkan jenis mobil listrik lainnya secara bertahap.

Mobil Suzuki Buatan Indonesia Laris Manis di Luar Negeri. Domestik Tak Ketinggalan

Komitmen untuk mengembangkan mobil ramah lingkungan ini membuat Perusahaan mengalihkan prioritasnya. Sehingga dengan fokus utama pada kendaraan elektrifikasi akan berdampak terhadap berhenti produksinya salah satu kendaraan legendaris Suzuki, yaitu Karimun Wagon R di pasar domestik.

Lebih lanjut Shodiq mengutarakan, “Dengan sangat berat hati kami harus menghentikan produksi Karimun Wagon R untuk pasar lokal. Sebagai gantinya, kami akan menghadirkan kendaraan elektrifikasi untuk konsumen setia Suzuki dalam waktu dekat,” tutupnya.
LihatTutupKomentar
close
harga yamaha lexi